Scenario 

Permulaan cerita ini dimulai dari seorang anak yang bernama ikal yang ingin mencarikan obat untuk orang tuanya yang sakit. Orang tuanya menderita penyakit yang aneh yang hanya bisa disembuhkan oleh beberapa tumbuhan-tumbuhan liar yang ada dipegunungan. Karena ikal merasa tidak tega dengan melihat kondisi ibunya yang sakit, akhirnya dengan penuh keyakinan dia pamit kepada ibunya untuk pergi mencari obat ke pegunungan apapun resikonya dia akan tetap kerja keras untuk mendapatkan obatnya dan menyembuhkan ibunya.

akhirnya dia pun pergi dari rumahnya menuju pegunungan..

singkat cerita dipertengahan perjalanan ikal bertemu dengan kakek-kakek yang memberitahukan dia bahwa tidak mudah untuk pergi kepegunungan sendirian.

tetapi karna tekad dia sudah bulat punya keingginan untuk menyembuhkan ibunya dia pun memberanikan diri untuk tetap pergi..

Ikal tetap melanjutkan perjalanannya menuju pegunungan..

Ia terus berjalan dan akhirnya diapun melihat tanaman yang dibutuhkannya tetapi disana banyak binatang buas  yang sedang berkeliaran.. Dan akhirnya diapun memberanikan diri untuk mengusir binatang-binatang tersebut jauh-jauh dari tanaman, dan dengan keberaniannya yang luar biasa dia bisa mengusir binatang-binatang  tersebut dan segera mengambil tanaman yang dibutuhkan untuk ibunya.

Tapi tidak cukup sampai disana ternyata diperjalanan pulangnya pun ternyata dia bertemu orang-orang jahat yang sama ingin mendapatkan tanaman itu..

dan ia pun memberanikan diri untuk melawan mereka dan tetap membawa tanamannya sampai rumah..

perkelahian pun terjadi dan rendi berhasil lolos juga dari orang-orang jahat tersebut..

Akhirnya ikal sampai dirumahnya dengan selamat, tetapi sesampainya dirumah ikal malah kaget lihat kondisi ibunya yang tiba-tiba sehat dan malahan sedang beraktifitas. Lalu dia bertanya kepada ibunya “bu kenapa sudah sehat?” lalu ibunya pun segera menjawab “gimana ikal tanamannya dapat?” ikal pun bertanya lagi “bu,jawab dulu pertanyaan tadi!”

dan ibunya pun menjawab “ Ikal maaf kan ibumu ini, kemarin ibu berbohong memberitahukan ibu sakit kepadamu karna ibu hanya ingin mengajarkanmu slalu bekerja keras untuk mendapatkan sesuatu dan selalu melatih keberanianmu dikondisi apaun..

lalu ikal pun menjawab “ TAPI BUKAN GITU BU CARANYA!!!”

Story Board 

-Map 1 (Lokasi Rumah)

yaitu tempat tinggal ikal dan ibunya

-Map 2 (halaman rumah)

Yaitu halaman depan rumah ikal

-Map 3 (Sungai Lokasi menuju pegunungan)

Yaitu halaman depan rumah ikal

-Map 4 (Pegunungan/Hutan)

Yaitu tempat Ikal mencari tanaman untuk obat ibunya

NPC

-Ikal = anak yang mencari tumbuhan buat ibunya

-Ibu Ikal = ibu dari ikal yang sedang sakit

-Kakek-kakek = penjaga/pawang Gunung

-Binatang Binatang-Hutan = hewan-hewan yang ada dipegunungan.

-Orang-orang jahat= orang yang mengganggu perjalanan ikal kepegunungan